Di postingan sebelumnya saya telah berbagi pandangan bahwa merubah kondisi/lingkungan akan lebih efektif untuk mengubah perilaku/kebiasaan.
Di contoh video kali ini, saya ingin menekankan lagi konsep tersebut.
Sering kali, intervensi perilaku menggunakan cara-cara old school yang meski terbukti tidak efektif, masih saja terus diterapkan.
Untuk mengubah perilaku berkendara, sering dipasang speed bump atau polisi tidur, atau disebut juga gejlugan.
Padahal, dengan intervensi desain yang baik, semisal pembentukan curb extension (pelebaran sisi jalan), chicane (membelokkan jalan), atau median island (pembuatan tempat transit pejalan kaki di tengah jalan), pengendara akan mendapatkan cue ("penanda") yang lebih baik untuk menurunkan kecepatannya.
Di industri, sayangnya, para praktisi terpaku dengan solusi masa lalu/konvensional, tidak kreatif/inovatif, malas belajar untuk mencari tahu perkembangan terkini tentang desain lingkungan seperti apa yang bisa "menggiring" perilaku kerja selamat dengan lebih efektif.
Jangan hanya mengandalkan hukuman dan penghargaan (punishment & reward) yang mirip dengan pembuatan speed bump, tapi kira-kira apa ya program/desain yang efektif dalam mengubah perilaku, ada sharing contoh lainnya yang anda ketahui?
---000---
Bandung, 9 Juni 2024
Syamsul Arifin, SKM. MKKK. Cert IOSH.
Praktisi K3LH.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar